Kamis, 14 Oktober 2010

Menerobos lampu lalu lintas



Karapitan, . Tepat pada jam bubaran kantor saya melewat jalan Cikawao  karena akan membeli buku di palasari,tepat di perempatan arah ke karapitan tidak sengaja melihat sebua sepeda motor akan menerobos lampu stopan. Entah apa yang ada didalam pikiran si pengendara sepeda motor itu, ia langsung menacap gas sekuatnya pada saat lampu berwarna kuning, jika yang kita ketahui lampu kuning adalah sebagai penanda  pengendara kendaraan bermotot untuk segera memperlambat kendaraannya. Terjadilah sebuah kejadian yang tidak diinginkan. Sipengendara sepeda motor menabrak sebuah mobil yang berhenti di depannya. Pengendara mobil tersebut langsung keluar dari  mobilnya karena tidak menerima mobilnya penyok tertabrak, cekcok mulutpun terjadi akibat kedua pengendara tersebut saling tidak mengalah, akibat kejadian ini perempatan karapitan  sempat mengalami kemacetan beberapa saat. Untungnya tidak lama dari kejadian itu anggota kepolisian yang melintas jalan tersebut kembali lancer. Dan setelah itu pun kedua pengendara Nampak terlihat menuju pinggir jalan dan didamaikan anngota kepolisian tersebut.
Berdasarkan dari kejadian ini kita dapat mengambil hikmahnya bahwa setergesa apapun, kita tetap harus mematuhi peraturan lalu lintas, karena sangat erat sekali dengan keselamatan diri kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar